February 7, 2014

[DIY] Fusili Carbonara


Beberapa waktu lalu gue kepengen makan pasta yang rasanya creamy, karena harganya lumayan mahal dan porsinya terlalu banyak. Jadilah gue memutuskan untuk membuat sendiri.

Resep ini juga bisa divariasi, ditambah smoke beef, kornet, sosis, parutan brokoli atau kacang polong juga enak. Bikinnya gak sampe setengah jam tapi rasanya juga gak kalah enak sama resto resto sebelah.

Bahan-Bahan:
Pasta Fusili 150gr
Keju cheddar 35gr
Susu plain 250ml
Mentega 2sdm
Bawang putih cincang 1 siung
Bawang bombay cincang 1/4 buah
Kuning telur 1 buah
Garam 1/2 sdt
Lada 1/2 sdt

Cara Membuat:
  1. Rebus fusili dalam air mendidih selama 7-8 menit sambil sesekali diaduk agar tidak lengket. Angkat dan tiriskan.
  2. Panaskan mentega lalu tumis bawang putih dan bawang bombay hingga harum. Beri garam dan lada secukupnya.
  3. Masukkan susu dan masak dengan api kecil hingga mendidih
  4. Larutkan kuning telur dengan beberapa sendok susu yang telah mendidih. Campur menjadi satu ke dalam pan.
  5. Masukkan parutan keju, aduk lagi sebentar. Matikan
  6. Tuang saus carbonara di atas fusili atau aduk fusili dengan saus di dalam pan, terserah selera anda
  7. Sajikan selagi hangat

0 Comment:

Post a Comment